Sabtu, 17 September 2011

Jogja..Jogja..JOGJA !

   Libur telah tiba,horee.Dengan semangat ku menyambut hari yang kutunggu ini.Segala rasa penat,cape,dan sebagainya hilang sudah.Aku akan lebih santai mengahadapi hari-hariku di rumah.
   Liburan kali ini aku dan keluargaku akan mengunjungi rumah nenek kami yang berada di YOGYAKARTA ! ya,kota yang dikenal sebagai kota pelajar itu yang akan ku kunjungi pada libur lebaran tahun ini.Dengan semangat ku bergegas merapihkan barang-barang yang akan ku pakai untuk di bawa.
   Pulang kampung yang biasa di sebut "Mudik" ini akan kami lewati dengan menggunakan mobil milik kami pribadi.Dengan mengandalkan supir terhandal kami yaitu ayahku,kami akan dibawa menuju tempat tujuan yang kami tuju.
   Mudik ke kota Jogja ini kami lewati melalui jalur tengah,buka jalur pantura maupun jalur selatan.Kami melewati jalur tengah dikarenakan agar tidak macet,tapi.. ternyata SAMA ! semua jalur kali ini padat merayap seperti semut hihi.walaupun macet tetap kami lewati dengan senang hati.
   Karena kami lewati dengan senang hati,akhirnya kami sampai di tempat yang di tuju.JOGJA I'm coming and I still get enjoy in here !

Tidak ada komentar:

Posting Komentar